Senin, 28 Juni 2010

HILANG RUH

Penulis Zamroni Allief Billah | Senin, 28 Juni 2010 | 19.27.00 |
Perjalanan membawaku ke kediamanmu
aku melihatmu disana tergolek lemah tanpa nyawa.
Tiada lagi sambut hangatmu seperti biasa
pergi kemanakah senyum manismu yang memanja ?
dan lengking desahmu ?

Kau melemparku di kedalaman gelap yang tak berujung
Inginkah kau tunjukkan padaku bahwa kaulah sesungguh
malam bukan siang yang aku tuju ?
entah lari kemanakah kunang kunang yang biasanya ada.
Walau tak cukup berikan terang
namun cukup berikan nyaman
dalam menindih ngeri tak bertepi

Benarkah kau pekat itu ?
dalam laju yang kian gontai
aku terperanjat dalam gelap
Silau oleh luka yang kau tangiskan.
aku mendekapmu dalam ragu

Ah ternyata
aku tertipu rindu sebab rasaku memenjarakanku
dalam lorong nafsumu.
Dan dirimu bukanlah engkau lagi
yang dulu

Tinggal raga tak berpeghuni
lalu siapakah yang mengisi ?
kalau bukan jiwa jiwa yang lain
dari alam yang lain

Kau tlah hilang ruh

Tidak ada komentar:

 

Permainan Tradisional


Permainan Lainnya »

Kembang Boreh


Kembang Lainnya»

Laesan


Laesan Lagi»
..

Misteri

Dolanan

Tradisi

Gurit

Kembang ~ Mayang

Puisi

Cer ~ Kak

Laesan

Gambar Misteri

Artikel Disarankan Teman